Privacy Policy

 Privacy Policy


Kebijakan Privasi

A. Definisi

     Ayoostore adalah salah satu situs belanja digital di Indonesia. Yang mana proses belanja digital bisa dilakukan oleh siapa saja yang terdaftar sebagai Member Ayoostore di manapun mereka berada. Pengguna situs belanja Ayoostore bisa mengakses penggunaannya melalui PC, Notebook/Laptop, maupun mobile gadget seperti tablet atau smartphone. Untuk Customernya, Ayoostore menawarkan semua kebutuhan, baik Elektronik maupun Non Elektronik. Penawaran harganya cukup menarik dan kompetitif.

B. Kepemilikan dan Usaha

      Situs Ayoostore, systemnya dibangun, dikelola, serta menjadi milik PT Air Mas Perkasa. Yang mana situs ini terdaftar secara elektronik, resmi, berbasis domain dengan alamat https://ayoostore.id/
Untuk menjalankan bisnisnya, situs Ayoostore dipromosikan secara resmi dan berkesinambungan oleh perusahaan melalui media social perusahaan yang bisa dilihat oleh siapa saja, kapanpun dan di manapun.

C. Website dan Mobile Apps Ayoostore

      Situs resmi Ayoostore dapat diakses oleh siapa saja menggunakan web browser, Google Play Store untuk pengguna Android, maupun Apps Store untuk pengguna Apple. Website dan Mobile Apps Ayoostore dilindungi oleh Hak Kekayaan Intelektual, sehingga tidak terbatas pada Hak Cipta dan Merek Dagang baik yang terdaftar maupun tidak. Tindakan hukum akan dilakukan jika di kemudian hari ditemukan sebuah penyalahgunaan website dan mobile apps Ayoostore untuk kepentingan yang bersifat merugikan banyak pihak termasuk perusahaan. Penyalahgunaan yang dimaksud misalnya penyusupan, mengubah, merusak Website atau Mobile Apps Ayoostore dan/atau perangkat server yang termuat di dalamnya, tanpa izin khusus dari Pengelola Ayoostore.

D. Akses Situs Ayoostore

     Situs Ayoostore terbuka untuk umum. Siapa saja bisa mengakses sistus ini secara mandiri. Namun untuk bisa melakukan transaksi di dalamnya, pengguna tentunya harus melakukan registrasi terlebih dahulu, agar bisa terdaftar sebagai Member Ayoostore. Ketika pengguna sudah terdaftar menjadi Member Ayoostore, system memberikan kebebasan kepada pengguna jika berkenan bisa membuka toko, bekerja sama dan berbisnis bersama kami. Pengelola situs Ayoostore memastikan bahwa data pengguna yang sudah terdaftar di dalamnya terjamin keamananya dan tidak akan disalahgunakan untuk kepentikan negative lainnya.

E. Pengelolaan Data

Dalam mengelola data, system kami mengelola operasionalnya sebagai berikut:
E.1. Pengumpulan Data Pribadi

- Data Pribadi terkumpul dari Customer yang sudah melakukan Registrasi ke dalam system Ayoostore, baik melalui website ataupun mobile aplikasi.
- Pada saat Registrasi, Customer harus mengisi beberapa variable penting seperti Nama, Nomor Telepon, Email, serta Password agar bisa tercatat sebagai Registered Customer di system kami.
- Informasi pribadi seperti alamat pengiriman dan informasi pendukungnya juga terekam secara otomatis saat Customer sudah mulai melakukan proses belanja dan transaksi di system kami.
- Data lain-lainnya seperti foto, ulasan, maupun video pendukung yang diunggah oleh Customer, data percakapan antara Penjual dan pembeli, itu semua adalah semata-mata sebagai data pendukung yang informasinya kami peroleh dalam proses belanja dan transakasi Customer pada system kami.
- Semua data yang ada kaitannya dengan proses belanja dan transaksi dari awal hingga akhir, semuanya terkoleksi secara otomatis di system Ayoostore. 

E.2. Pengelolaan Data Pribadi
- Data – data yang sudah terekam di dalam system Ayoostore, tersimpan di dalam server kami.
- Server kami menyimpan dan mengelola seluruh data pengguna baik yang sudah terdaftar maupun yang belum terdaftar.
- Data Pengguna yang sudah terdaftar sudah terjamin keamanannya di dalam server kami.
- Data seluruh pengguna yang ada di dalam system kami pergunakan semata-mata untuk kepentingan operasional Ayoostore. Oleh karena itu untuk menjamin kerahasiaan data dan informasi tersebut, kami mengelolanya dengan standar keamanan digital.

E.3. Akses Data Pribadi
- System pada aplikasi Ayoostore memiliki catatan histori keseluruhan aktifitas yang dilakukan oleh pengunjung aplikasi, baik yang sudah atau belum terdaftar sebagai Customer.
- Masing-masing Customer yang sudah terdaftar dapat menggunakan akunnya untuk mengakses data-data histori transaksinya masing-masing. Mereka juga bisa melakukan berbagi aktifitas operasional yang berkaitan dengan belanja serta pembayaran dari proses awal hingga akhir.
- Perusahaan akan menggunakan akses data pribadi terkumpul ini, semata-mata untuk keperluan analisis bisnis perusahaan. Sehingga dengan demikian, perusahaan akan tetap menjaga keamanannya agar di kemudian hari tidak terjadi penyalahgunaan pada data penting ini

F. Kemitraan dan Pihak Ke Tiga

     Tim Operasional Ayoostore mengelola sistem secara mandiri. Kami tidak melibatkan pihak lain dalam penggunaan data dan informasi pengguna, kecuali jika digunakan secara terbatas dalam kepentingan teknis tertentu. Untuk beberapa Fitur penting seperti pembayaran, pengiriman, dan beberapa lainnya, Tim Operasional Ayoostore bekerja sama dengan Pihak Ke Tiga dalam hal teknis untuk memperlancar proses transaksi yang terjadi di dalam system.

G. Penggunaan Cookies

     Cookies adalah teknologi standar pada internet untuk menyimpan potongan-potongan kecil informasi pada storage (penyimpanan) perangkat milik pengguna, khususnya browser. Kebanyakan web browser secara otomatis menerima cookies, kecuali jika pengguna sendiri tidak memberikan izin akses kepada cookies melalui konfigurasi teknis di browser tersebut.

H. Ketentuan Lain-lain

     Jika diperlukan pada kasus tertentu, Tim Operasional Ayoostore akan melakukan perubahan pada Kebijakan Privasi ini. Perubahan ini terjadi karena kami mengikuti perubahan hukum yang berlaku di Indonesia. Dengan ini, Ayoostore menyatakan tunduk pada peraturan hukum bisnis yang berlaku di Indonesia. Jika ada permintaan dari aparat berwenang, yang sah secara hukum terkait sistem dan operasi Ayoostore serta informasi pengguna, maka Ayoostore wajib mematuhinya sesuai dengan ketentuan yang berlaku.



Kenapa Harus AyooStore?

Anda akan mendapatkan banyak keuntungan berbelanja di AyooStore
Aman Berbelanja
Aman Berbelanja
Produk Original
Produk Original
Gratis Ongkos Kirim
Pengiriman Cepat